Minggu, 28 November 2021(Misa Pukul 09:30 WITA), Umat Paroki St. Fransiskus Xaverius Kuta dan Umat Katolik sedunia memasuki Masa Adven, yaitu periode waktu sebelum Natal, masa pengharapan, masa penantian, dan persiapan untuk kedatangan Yesus Kristus Sang Juru Selamat.
Masa Adven dilambangkan dengan empat lilin yang menyala, dimana setiap cahaya lilin melambangkan cahaya Kristus, lingkaran melambangkan kasih Allah yang tak berkesudahan, serta tumbuhan hijau yang melingkari lilin Adven melambangkan kesuburan dan kemakmuran.
Umat Katolik merayakan Masa Adven sebagai wujud mendalami masa penantian dan pertobatan.
“Angkat wajahmu, jaga dirimu, jangan sampai jatuh atau celaka di jalan..,” ungkap Romo Venus dalam kotbahnya.
Dimana secara khusus Tuhan Yesus meminta kita untuk mempersiapkan diri menyambut kedatangan-Nya dengan senantiasa berjaga-jaga sambil berdoa.
Sepatutnya umat Katolik melaksanakan masa penantian ini dengan hati penuh sukacita untuk menyambut kedatangan Sang Juru Selamat.
Teks:Mario Abi, Janes/ Foto: Niko